Minggu, 08 Mei 2011

Nama : Anjar Widhowati
Kelas  : 3KA15
NPM   : 10108283

Kegiatan saya pada semester ini yaitu menjalani aktivitas sebagai asisten laboratorium sistem informasi. Tugas saya dalam menjalani aktivitas sebagai asisten yaitu pada hari senin, sabtu, dan minggu. Pada periode pertama jadwal kuliah saya pada hari selasa, rabu, jumat dan disertai jadwal praktikum pada hari kamis. Sedangkan untuk jadwal tugas saya sebagai asisten di kampus J3 pada periode pertama yaitu hari senin, sabtu dan minggu. Pada hari senin dan sabtu saya mulai bertugas dari jam 08.30 sampai 17.30. Sedangkan untuk hari minggu saya mulai bertugas dari jam 08.30 sampai 15.30.
Untuk periode kedua saya bertugas di kampus J3 yaitu pada hari senin dan minggu saja. Untuk jadwal hari senin pada periode kedua sama halnya jadwal hari senin pada periode pertama.  Sedangkan untuk hari minggu dimulai bertugas dari jam 08.30 sampai 18.00. Pada periode kedua ini saya mendapat jadwal praktikum pada hari kamis dan sabtu. Untuk jadwal kuliah hari selasa, rabu, dan jumat. Untuk materi yang saya ajarkan kepada praktikan disaat bertugas menjadi asisten pada semester ini yaitu materi java, php,open office,oracle,linux with c,c++.
Pada semester 5 saya pernah mengikuti lomba usb. Walaupun saya tidak menjadi juara, saya mendapat pengalaman baru dalam mengikuti lomba tersebut.
 
Pada semester 6 saya juga pernah mengikuti seminar yang diselenggarakan di kampus J kalimalang yaitu seminar tentang technopreneurship. Diselenggarakan pada tanggal 6 April 2011 dengan Pembicaranya yaitu bapak Romi Satria Wahono. Materi ini menjelaskan tentang model bisnis di internet. Terdapat model-model bisnis yang dijalankan melalui media dunia maya yaitu internet sebagai berikut :

1. 1. Menjual Produk nyata di internet seperti menjual aksesoris di facebook.

2. 2. Menjadi publisher iklan di internet, kita harus memiliki situs web yang banyak dikunjungi oleh orang maka kita akan dihubungi oleh publisher iklan yang ingin iklannya tersebut muncul di web kita.

3. 3. Kreativitas dunia maya contohnya banyak menulis di blog tentang edukasi maka kita akan ditawari proyek tentang edukasi.


0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates